Balai TN Babul Gelar Bimbingan Teknis Pemberian Bantuan Peningkatan Usaha Ekonomi Produktif

    Balai TN Babul Gelar Bimbingan Teknis Pemberian Bantuan Peningkatan Usaha Ekonomi Produktif

    MAKASSAR--Balai Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung (Balai TN Babul) laksanakan Bimbingan Teknis Peningkatan Usaha Ekonomi Produktif di Baruga Utama, Kawasan Wisata Bantimurung, pada Sabtu (23/9/2023).

    Pada bimbingan teknis ini menghadirkan anggota Komisi IV DPR RI, Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, S.P., M.M. Hadir pula Asisten II Pemerintah Kabupaten Maros, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Kabupaten Pangkep, dan Ketua ketua Komisi II DPRD Kabupaten Maros.

    Pemberdayaan kelompok masyarakat yang dilakukan Balai TN Babul melalui pelibatan peran masyarakat sekitar hutan untuk menciptakan kemandirian dan kesejahteraan ekonomi. Merangkul masyarakat daerah penyangga dengan memanfaatkan potensi sumber daya yang tersedia. Tentunya dengan tetap menjaga kelestarian hutan taman nasional dan biodiversitas yang terkandung di dalamnya. 

    Karena itu mereka juga mendapat pendampingan agar tujuan dapat tercapai. 

    Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk tindak lanjut dari pemberdayaan masyarakat dengan memberikan bimbingan teknis peningkatan usaha sekaligus penyerahan bantuan usaha ekonomi produktif secara simbolis kepada beberapa kelompok tani hutan binaan Balai TN Babul. 

    Peserta yang hadir sedikitnya 150 orang. Beberapa camat di Maros dan Pangkep hadir pada acara ini di antaranya: Camat Bantimurung, Camat Simbang, Camat Tondong Tallasa, Camat Minasatene, Camat Mallawa, Camat Cenrana, Camat Camba, dan Camat Lappariaja, Desa Bantimurung. Hadir juga Kepala Desa Padaelo, Kepala Desa Rompegading, Kepala Desa Pattanyamang, Kepala Desa Gattareng Matinggi, Kepala Desa Barugae, Kepala Desa Mattampawalie, Maros, dan Lurah Kalabbirang, Pangkep. 

    Kelompok tani hutan (KTH) binaan Balai TN Babul yang hadir di antaranya: KTH Manyampa, KTH A'bulo Sibatang, KTH Balanglohe, KTH Sonrae, KTH Pattanyamang, KTH Segitiga GMK, KWTH Semangat Baruga, KTH Labongke, dan KTH Maccini. Tak ketinggalan pemegang izin jasa wisata alam lingkup Balai TN Babul juga turut berpartisipasi. 

    "Saya akan usahakan bantuan usaha ekonomi produktif tahun mendatang. Termasuk juga sarana prasarana wisata bagi pelaku wisata. Aspirasi masyarakat ini akan kami perjuangkan, " pungkas Dr. H. Andi Akmal Pasludin, S.P., M.M., anggota Komisi IV DPR RI dalam sambutannya.  


    Citizen report: Dewi F. Wahab - PEH Balai TN Bantimurung Bulusaraung

    balai tn babul bimtek
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar Angkatan...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Wawali, Danny Pomantoi Bertekad...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ikuti Perayaan HJL-757 dan HPRL-79 di Kedatuan Luwu, Begini Harapan Hasbi Syamsu Ali untuk Luwu Raya
    Peringati Hari Perlawanan Rakyat Luwu ke-79, BPP KKLR Ziarahi Makam Pahlawan Luwu dan Sulsel di TMP Kalibata
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya

    Ikuti Kami